Senin, 16 November 2015

Sejarah Masjid Agung Purwakarta

JATILUHURONLINE, id - WISATA, Seperti telah disebutkan, Masjid Agung Purwakarta didirikan hampir bersamaan dengan pendopo. Di Jawa Barat khususnya dan di Pulau Jawa umumnya, setiap kota tradisional yang didirikan sebagai pusat pemerintahan kabupaten, memiliki komponen utama berupa pendopo, alun-alun, dan masjid agung. Ketiga komponen itu dibangun hampir bersamaan. Hal itu berarti, pada awal berdirinya Masjid Agung Purwakarta dibangun oleh penduduk Sindangkasih, dipimpin oleh hoofdpanghulu (penghulu kepala) dan di bawah pengawasan Bupati R.A.A. Suriawinata alias “Dalem Sholawat” (1830 – 1849). Pada waktu itu yang menjadi hoofdpanghulu Kabupaten Karawang adalah Raden Haji Yusuf (Baing Yusuf). Ia menjadi Hoofdpanghulu Karawang sejak tahun 1828 (Almanak van Nederlandsch Indie, 1828 : 59). Dalam kedudukan itu, Baing Yusuf juga berperan sebagai pengelola Masjid Agung Purwakarta.
Pada tahap awal, kondisi bangunan masjid masih sangat sederhana, sama dengan kondisi bangunan pendopo, yaitu belum berupa bangunan permanen. Atap masjid berbentuk atap tumpang, ciri khas masjid tradisional. Waktu itu, atap umumnya terbuat dari ijuk, dan badan bangunan dibuat dari kayu dan bambu.

Kamis, 05 November 2015

Keamanan Lingkungan Tanggung Jawab Kita Bersama

Sepertinya kita masih harus terus bersinergi untuk menjaga keamanan di Perumahan Bumi Jaya Indah, terutama RW :  11.
Walaupun sudah kita ketahui bersama, bahwa saat ini pihak keamanan sudah menerapkan akses satu pintu keluar masuk Perum pada malam hari, toh kemarin salah satu warga kita di Blok M masih kebobolan juga, dua motor yaitu Fixon dan Beat yang di parkir di teras rumahnya raib digondol Maling.
Kejadian ini diperkirakan terjadi sekitar pukul 01.30 dini hari, dimana pihak security baru saja lewat melakukan patroli dikawasan tersebut.
Pelaku berhasil membawa kabur dua motor sekaligus dengan cara merusak gembok pagar teras dan gembok Portal gg. Taubat, dengan menggunakan cairan kimia.
Keamanan Lingkungan kita bukan semata tanggungjawab security, keamanan ataupun ketua RW, tetapi tanggungjawab kita bersama seluruh warga Perumahan.
Mudah - mudahan secepatnya kita bisa menemukan solusi untuk permasalahan ini
Semoga bermanfaat